Home » » Enji Sudah Punya Pengganti Ayu Ting Ting?

Enji Sudah Punya Pengganti Ayu Ting Ting?

http://images.detik.com/content/2013/11/15/230/3ayuangie4d.jpg
Depok - Sejak Agustus lalu, pasangan Enji dan Ayu Ting Ting memang sudah tidak tinggal satu rumah. Ayu menuding sang suami telah menjatuhkan talak kepadanya.

Namun pada Kamis (14/11/2013) malam, Enji terlihat tengah berjalan-jalan di sebuah pusat perbelanjaan di kawasan Depok, Jawa Barat. Berdasarkan pantauan detikHOT, Enji tidak pergi seorang diri, tapi bersama beberapa keluarganya.

Di dalam rombongan terdapat salah seorang wanita yang terlihat begitu akrab dengan Enji. Bahkan sejak keluar dari salah satu restoran hingga menuju lobi, wanita yang memakai dres berwarna hitam itu selalu berada di dekat Enji yang mengenakan kaus putih dengan celana pendek.

Beberapa kali Enji juga kedapatan merangkul wanita tersebut. Pengunjung pusat perbelanjaan yang mengenal dirinya pun dibuat bertanya-tanya oleh Enji. Tapi anehnya, wanita tersebut meninggalkan mall terlebih dahulu dengan memasuki mobil yang berbeda.

Saat ditanyakan dirinya pergi dengan siapa malam tadi, Enji tak menjawabnya. Dirinya memilih untuk meninggalkan beberapa awak media setelah menjawab beberapa pertanyaan saja.

"Saya sedang tidak sehat, kecapekan aja kayaknya" ujar pria bernama asli Henry Baskoro Hendarso itu berlalu.

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Berkomentar Menggunakan Link Aktif!
Blog ini dofollow, silahkan gunakan opsi Name/URL !